Lapora Pajak Lapora Pajak
Penghargaan Kemenpora Penghargaan Kemenpora
Selamat bergabung keluarga kemenpora RI Selamat bergabung keluarga kemenpora RI

Kemenpora Gelar Festival Kreativitas Pemuda 2022 di Alun-alun Sumedang

Kemenpora Gelar Festival Kreativitas Pemuda 2022 di Alun-alun Sumedang

Kemenpora Gelar Festival Kreativitas Pemuda 2022 di Alun-alun Sumedang poto by tama

Festival Kreativitas Pemuda 2022 hadir di Alun-alun Sumedang. Kegiatan yang diinisiasi oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga serta bekerjasama dengan Pemerintah Jawa Barat dan Pemerintah Kota Sumedang ini dilaksanakan dari tanggal 3-4 September 2022, dibuka oleh Deputi Bidang Pemberdayaan Pemuda, Faisal Abdullah Sabtu pagi. (3/9).

Dalam sambutannya Faisal menyampaikan " harapan besar kepada Dinas Provinsi maupun Kabupaten/Kota yang ada di Indonesia ini untuk  menjadikan suatu bagian panduan dan pedoman untuk kegiatan yang serupa dalam rangka meningkatkan Index Pembangunan Pemuda (IPP) di Jawa Barat dimana pada tahun 2021 IPP Jawa Barat mengalami kemerosotan" ucap Faisal. 

Lebih lanjut Faisal mengatakan "kegiatan seperti ini adalah sebagai pemicu untuk memunculkan kreativitas-kreativitas baru dikalangan anak muda, agar bersemangat dan terangsang jiwa nya  untuk mampu menghasilkan karya yang kreatif.

Pada kesempatan yang sama Kepala Dinas Pariwisata Budaya Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora), Bambang S. Riyanto menyampaikan "berdasarkan data jika IPP di Jawa Barat termasuk Sumedang berada pada urutan ke-20 se-Indonesia tahun 2019 lalu. Seiring perkembangan teknologi informasi serta kurangnya minat perhatian para pemuda terhadap seni budaya asli milik Indonesia mulai tenggelam. Bisa kita lihat, hanya sedikit saja remaja atau pemuda yang bisa membawakan tarian tradisional maupun mengetahui lagu daerah" tuturnya.

Turut hadir Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Provinsi Jawa Barat, Suhraperwakilan, perwakilan Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Jawa Barat, I Ketut Wiriada, perwakilan Dinas Pariwisata Ekonomi Kreatif Provinsi Jawa Barat, Fammy Irawan dan jajaran pejabat dilingkungan Pemerintahan Kabupaten Sumedang. (tam/ris)

BAGIKAN :
PELAYANAN