Lapora Pajak Lapora Pajak
Selamat bergabung keluarga kemenpora RI Selamat bergabung keluarga kemenpora RI

Duta Inspirasi Indonesia Apresiasi Kemenpora di Bidang Pemberdayaan Pemuda

Duta Inspirasi Indonesia memberikan penghargaan kepada Deputi Bidang Pemberdayaan Pemuda Kemenpora atas kinerja di bidang pemberdayaan pemuda. Penghargaan tersebut diserahkan pada acara Inspiring Leader Camp #2 di Wisma Kemenpora pada Jum’at (6/2/22).

Duta Inspirasi Indonesia Apresiasi Kemenpora di Bidang Pemberdayaan Pemuda

Duta Inspirasi Indonesia memberikan penghargaan kepada Deputi Bidang Pemberdayaan Pemuda Kemenpora atas kinerjanya di bidang pemberdayaan pemuda. Penghargaan tersebut diserahkan pada acara Inspiring Leader Camp #2 di Wisma Kemenpora pada Jum’at (6/2/22).

Founder Duta Inspirasi Indonesia Safhira Alfarisi Baluail mengatakan, kedatangan mereka bertujuan untuk silahturahim sebagai bagian dari mitra Kemenpora. Bagi dia, kedatangan 150 peserta secara fisik yang mewakili 34 provinsi di Indonesia ke Kemenpora dapat memberikan inspirasi kepada mereka.

“Kemenpora sebagai rumah pembangunan pemuda di Indonesia telah memberikan banyak kontribusi kepada para pemuda. Tujuannya agar alumni kami yang datang pada kesempatan ini dapat menjadi agen perubahan di daerah masing-masing sehingga pembangunan kepemudaan yang berkualitas dapat tersebar secara merata.” ucap Safhira.

Penanggung Jawab Sistem Informasi dan Kehumasan pada Sekretariat Deputi Bidang Pemberdayaan Pemuda Heru Bramoro, yang mewakili Deputi Bidang Pemberdayaan Pemuda untuk menerima penghargaan, menyampaikan apresiasinya pada acara tersebut. Bagi pria kelahiran Biak ini, Duta Inspirasi Indonesia telah memberikan wadah dan inspirasi terhadap pemuda Indonesia agar selalu produktif.

“Kami apresiasi acara ini karena mereka berani mengambil inisiasi pada pembangunan kepemudaan di Indonesia. Pemuda secara psikologis harus dirangkul, bukan didoktrin untuk mencapai potensinya. Sesuai amanat Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2009 tentang Kepemudaan, pemuda mempunyai fungsi dan peran yang sangat strategis sehingga perlu dikembangkan potensi dan perannya melalui penyadaran, pemberdayaan, dan pengembangan sebagai bagian dari pembangunan nasional,” tegas Heru.

“Usia 16-30 tahun adalah usia produktif yang jumlahnya mencapai 66 juta penduduk di Indonesia sehingga pembangunan pemuda ini merupakan tanggung jawab kita bersama. Semoga kalian dapat menularkan nilai-nilai luhur serta bersinergi dan berkalaborasi untuk menghasilkan inovasi yang baru,” pungkasnya.

Lebih lanjut, pada momen tersebut, Heru bramoro membuka sesi tanya para peserta sosialisasi terkait tantangan pembangunan pemuda serta bagaimana intervensi atau program kerja Kemenpora. Hal tersebut disambut sangat antusias oleh para peserta dan panitia yang hadir. (edo)

 

BAGIKAN :
PELAYANAN