Lapora Pajak Lapora Pajak
Penghargaan Kemenpora Penghargaan Kemenpora
Selamat bergabung keluarga kemenpora RI Selamat bergabung keluarga kemenpora RI

Keberadaan AI Harus Jadi Motivasi Untuk Manusia Lebih Kreatif Lagi

Jumandi merupakan program kegiatan rutin hasil kolaborasi Kemenpora RI melalui Asdep Potensi Kemandirian Pemuda Deputi Bidang Pemberdayaan dengan PT. Telkom Indonesia TBK melalui Sentra Pemberdayaan Pemuda IndigoSpace-nya yang dimana saat ini kegiatan Jumandi sudah masuk sesi ke-11 dengan narasumber Digital Photografer dan Vlogger I Made L. Kartika K. dengan tema “Tingkatkan Jualanmu Dengan Poto  Product Diera Digital”.  

Keberadaan AI Harus Jadi Motivasi Untuk Manusia Lebih Kreatif Lagi Keberadaan AI Harus Jadi Motivasi Untuk Manusia Lebih Kreatif Lagi Jumandi Sesi-11

DEPUTI I |  Perkembangan teknologi kian pesat, keadaan ini menuntut banyak orang untuk melihat berbagai peluang serta dapat mengambil manfaat dan memanfaatkannya dengan berbagai potensi. Kemajuan demi kemajuan pada era teknolologi yang serba digital ini menuntut kemampuan skill menjadi lebih penting untuk trus diasah agar setiap orang mampu menyeusaikan perkembangan yang dalam menghadapi berbagai persaingan. 

Untuk itu, Kemenpora memiliki peran dan tanggungjawab pada pengembangan dan pemberdayaan agar terlibat aktif dalam dunia digitalisasi. Bertempat di lantai 2 Dillo IndigoSpace, Jumat (9/6/2023) Kemenpora melalui  Asdep Kemandirian Pemuda, Deputi Bidang Pemberdayaan Pemuda terus menggelar program-program peningkatan kemampuan pemuda dalam bidang SoftSkill seperti pelatihan marketing, pengemasan product untuk menciptakan branding product yang memiliki sisi ketertarikan yang lebih baik. Adapun kegiatan pelatihan pendagogik tentang pemahaman digital ini juga diharapkan dapat memberikan pemahaman lebih terhadap para pemuda, kegiatan di gelar sejalan dengan program nawacita Presiden untuk menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan berdaya saing dalam berbagai bidang sesuai perkembangan jaman, kegiatan inpun dikemas dengan nama  Jumandi.

Jumandi merupakan program kegiatan rutin hasil kolaborasi Kemenpora RI melalui Asdep Potensi Kemandirian Pemuda Deputi Bidang Pemberdayaan dengan PT. Telkom Indonesia TBK melalui Sentra Pemberdayaan Pemuda IndigoSpace-nya yang dimana saat ini kegiatan Jumandi sudah masuk sesi ke-11 dengan narasumber Digital Photografer dan Vlogger I Made L. Kartika K. dengan tema “Tingkatkan Jualanmu Dengan Poto  Product Diera Digital”.  

Kartika atau biasa disapa Bude menerangkan, tentang pentingnya peranan kamera dalam mengemas suatu product, namun tentunya pengemasan tersebut memiliki cara tersendiri yang tidak hanya menampilkan product tetapi juga perlunya seni mengenalkan nama, rasa, warna serta manfaat dari sebuah produk itu sendiri untuk di perkenalkan. Bude menambahkan, digitalisasi product terlebih pada era Artificial Intelligence (AI) tidak harus dianggap sesuatu yang perlu dikhawatirkan, namun dijadikan momen untuk lebih memacu semangat keterlibatan manusia dalam menciptakan suatu product kemasan yang lebih menarik, menurutnya ada beberapa hal yang tidak tergantikan oleh AI, ada beberapa elemen yang bersifat manual/konvensional namun memiliki keterkaitan dengan digital yang hanya bisa dilakukan oleh manusia.

“Kita ini, memang diera globalisasi dan digital, kita harus tetap mengikuti perkembangan, Pandemi Covid-19 kemarin dapat menjadi pelajaran berharga yang bisa diambil, dan kita bisa begerak untuk lebih bekembang membuat inovasi-inovasi sesuai jamannya. Perkembangan pasar sangat luas artinya dibutuhkan kemampuan manusia iuntuk menjangkau kesetiap arah.” ujar Bude.

“Pelatihan ini sangat baik, kebetulan saya seorang pengajar, namun tentunya pelajaran materi ini dapat lebih ditambahkan maksimal tiga atau empat jam pelajaran dibarengi praktik yang lebih banyak komposisi waktunya, saya berharap para pemuda harus lebih kreatif dan dapat memberikan manfaat untuk dirinya dan orang disekitarnya dan keberadaan AI harus jadi motivasi untuk manusia bangkit dan lebih kreatif lagi, khususnya untuk Pemuda harus banyak belajar!.” katanya menutup. (sal/jon/hru)

BAGIKAN :
PELAYANAN