Lapora Pajak Lapora Pajak
Penghargaan Kemenpora Penghargaan Kemenpora
Selamat bergabung keluarga kemenpora RI Selamat bergabung keluarga kemenpora RI

Penganugerahan 10 Inovator Pemuda Pilihan oleh Kemenpora RI

10 Inovator Pemuda Pilihan oleh Kemenpora

Penganugerahan 10 Inovator Pemuda Pilihan oleh Kemenpora RI poto by humassesdep

DEPUTI 1 | Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora RI), Zainudin Amali memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan‘Festival Pemberdayaan Inovasi IPTEK Pemuda National Youth Science and Technology (NYST) Awards 2022'

“Program ini sangat bagus, maka dari itu saya apresiasi Deputi Bidang Pemberdayaan Pemuda, Sesdep, dan para Asdep yang telah menyelenggarakan kegiatan ini,” ujarnya di Aula Wisma Kemenpora, Jakarta, Selasa (13/12/2022).

Dalam kesempatan yang sama Menpora Amali mengucapkan selamat kepada 10 inovator terpilih yang berhasil lolos hingga tahap akhir. Selain itu, Menpora Amali juga memberikan pesan kepada para inovator terpilih agar tetap semangat dalam berkarya.

“Selamat kepada 5 inovator muda terbaik dan 5 inovator muda terpilih, semoga kedepannya tetap semangat dalam berkarya, dan jangan cepat puas dengan apa yang telah dicapai saat ini, dan semoga tahun depan bisa kembali mendaftarkan diri, namun dengan hasil karya atau inovasi yang baru," tutur Amali.

Menpora Amali juga berharap adanya tindak lanjut dari kegiatan ini, agar nanti hasil karya para inovator terpilih bisa diimplementasikan dan bermanfaat untuk masyarakat, "Harapan saya semoga kedepannya karya-karya ini bisa cepat diproduksi secara massal, karena tujuan akhir dari program ini supaya bermanfaat bagi masyarakat, mudah digunakan oleh masyarakat, dan masyarakat bisa mendapatkan,” harapnya.

Selain itu, Deputi Bidang Pemberdayaan Pemuda Kemenpora RI, Faisal Abdullah dalam laporannya ia mengatakan turut bangga dan berbahagia dengan tingginya antusiasme pemuda inovator di Indonesia terhadap kegiatan ini.

“Saya turut bangga dan berbahagia dengan melihat tingginya antusiasme para inovator muda yang mengikuti kegiatan ini, tercatat ada 426 pendaftar dari seluruh Indonesia yang mendaftarkan hasil karyanya pada kegiatan kali ini,” tutur Faisal.

Faisal juga berharap agar kedepannya program ini bisa terlaksana dengan lebih baik dan antusiasme dari para pemuda jauh lebih tinggi, “Saya sangat berharap, pelaksanaan yang akan datang mampu menjaring  lebih banyak lagi inovator muda dari seluruh daerah di Indonesia dan bisa berjenjang dari kabupaten/kota, provinsi, hingga nnantinya ke tingkat nasional,” tuntasnya.

Adapun 5 tim innovator pemuda terbaik antara lain, Abdul Latif Wahid Nasution, Pranala Link, Smart Aerochair, Sentosa Fishery, dan Barfi. Sedangkan 5 tim innovator pemuda terpilih antara lain, Tegal Learning Center, Etergy Indonesia, Tobacco Inggris,Soalcpnsindo, dan Arham.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Kemenpora RI, Asrorun Ini’am Sholeh dan Staf Khusus sekaligus Ketua Dewan Juri NYST, Alia Laksono. (tang)

BAGIKAN :
PELAYANAN